Jamaah Haji Kloter 60 SUB Asal NTT Segera Menuju Arofah

SAMSUMBA.com - Jamaah haji Kloter 60 SUB asal Nusa Tenggara Timur (NTT) yang berjumlah 449 orang segera berangkat menuju Arofah. Saat berita ini dimuat, jamaah haji dengan mengenakan pakaian ihram sedang bersiap-siap di lobi hotel tempat menginap, menunggu kedatangan bus yang akan membawa ke Arofah.

“Bus belum datang, kami urutan pertama dari 7 kloter dalam Markaz/Maktab 37,” kata Drs. KH. Pua Monto Umbu Nay, Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) Kloter 60 SUB kepada Samsumba.com saat ini, Senin (26/6/2023).

Jamaah haji, lanjutnya, akan berada di Arofah guna melaksanakan wukuf yang merupakan puncak ibadah haji. Wukuf adalah salah satu rukun haji yang tidak boleh ditinggalkan. Seseorang dikatakan tidak berhaji jika tidak melaksanakan wukuf.

“Keluar dari Arofah besok Maghrib setelah wukuf menuju Muzdalifah,” ujar Pembimbing Ibadah Haji yang juga Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) NTT itu.

Ditambahkannya, saat mabit (bermalam) di Muzdalifah nanti jamaah haji akan mencari batu kerikil untuk dibawa ke Mina guna melempar jumroh. (ro)

“Aku tidak bermaksud kecuali melakukan perbaikan yang membawa kebaikan bagi semua orang sesuai kesanggupan dan kemampuanku. Dan yang memberi pertolongan untuk mencapai tujuan itu hanyalah Allah” (Al-Quran, Surat Hud Ayat 88)